Senin, 29 Juni 2009

Buka Contekan, SBY Serukan Tolak Black Campaign





solo - Janji dan program disampaikan Capres SBY dalam kampanye di Solo, Jawa Tengah, mulai dari program antikorupsi sampai ekonomi. Tapi tak lupa, SBY membuka contekan berupa kertas kecil.

Pantauan detikcom, Senin (29/6/2009) sore di Stadion Sri Wedari, ribuan warga yang hadir dalam kampanye ini tampak larut dengan teriakan 'lanjutkan'. "Hukum dan keadilan makin ditegakkan, korupsi kita perangi. Ekonomi akan dibangun dan ditingkatkan," kata SBY.

Orasi SBY juga diiringi jeda dengan penampilan Rio Febrian yang menyanyikan lagu 'Merah Putih' serta Joy Tobing. Di tengah-tengah penampilan artis-atis itu SBY sempat membuka catatan kecil.

Beberapa kertas ukuran kecil tampak dipegang SBY. Sambil mendengarkan hiburan, SBY melihat kertas catatan itu. Beberapa helai dia taruh lagi di saku kanannya.

SBY juga sempat menyapa pendukungnya di kiri dan kanan panggung. Berbaju biru, ikut hadir pula di atas panggung Ibu Ani, Edhie Baskoro, Boediono, dan Herawati Boediono.

Di panggung juga tampak para petinggi partai koalisi, antara lain Presiden PKS Tifatul Sembiring, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar, Sekjen PAN Zulkifli Hasan, Ketum PNBK Eros Djarot, dan Roy BB Janis.

"Jangan ikut-ikutan black campaign dan fitnah. Kita jalankan politik yang santun dan penuh etika," tutup SBY.

Tidak lama orasi dilanjutkan oleh Boediono. Kemudian kampanye pun ditutup dengan penampilan Mike Indonesian Idol yang menyanyikan lagu 'SBY Presidenku.'

0 komentar:

 
© Copyright by inspirasi rakyat  |  Template by Blogspot tutorial